Tag Archives: cara membuat pola

Pola Dasar Badan

Standar

Assalamualaikum,

kali ini saya mau share pola dasar badan yang biasanya saya gunakan untuk menjahit pakaian. sebelumnya pernah di shre juga di Fans Page saya di FB dengan versi yang lebih komplit step by stepnya. silakan ke sana kalo penasaran, hehehe…

DASAR BADAN.jpg

Cara Membuat Pola Dasar Bagian Depan :

pertama tama, gambar dulu sebuah garis tegak lurus. dan namai ujung sudutya dengan nama titik A, lalu selanjutnya mulai menghitung dan menggambar bagian yang lainnya.
AB = 1/6 lingkar leher + 0,5 cm
AC = 1/6 lingkar leher + 1,5 cm
hubungkan titik B dan C membentuk kerung leher
dari garis atas ukur 3 cm turun kebawah. buat garis bantu sejajar garis atas. kemudian dari titik B ukur hingga menyentuh garis bantu.
BD = panjang bahu
AE = 1/2 panjang punggung + 1,5 cm
EF = 1/4 lingkar badan + 1 cm
titik G merupakan tengah-tengah CE,
GH = lebar muka
lalu hubungkan titik D, H, dan F membentuk sebuah kerung lengan.
AI = panjang punggung
IJ = jarak payudara
JK = tinggi puncak dada
JJ1 = JJ2 = 1,5 cm
lalu hubungkan titik J1, K, dan J2 membentuk kupnat
IL = 1/4 lingkar pinggang + 1 cm + 3 cm (kupnat)
hubungkan titik I dengan J1 dan titik J2 dengan titik L

Cara membuat Pola Dasar Badan Bagian Belakang :

pertama- pertama buat garis tegak lurus. lalu namai ujung sudutnya dengan nama titik A. kemudian lanjutkan menghitung dan menggambar bagian yang lainnya secara urut supaya lebih mudah.
AB = 1/6 lingkar leher + 0,5 cm
AC = 2 cm
lalu hubungkan titik B dan titik C membentuk kerung leher belakang
dari garis atas turun sebanyak 3,5 cm ke bawah, buat garis bantu yang sejajar dengan garis atas. dari titik B ukur hingga menyentuh garis bantu.
BD = panjang bahu
CE = 1/2 panjang punggung
EF = 1/4 lingkar badan – 1 cm
CG = 9 cm
GH = lebar punggung
lalu hubungkan titik D, titik H, dan titik F untuk membentuk kerung lengan
EI = 1/2 panjang punggung
IJ = 8 cm
JJ1 =JJ2 = 1,5 cm
tarik garis dari titik J lurus ke atas hingga menyentuh garis EF, kemudian dari garis EF turun sebanyak 5 cm. lalu hubungkan dan bentuk kupnat
IK = 1/4 lingkar pinggang -1 cm + 3 cm (kupnat)

Nah, selesai. gimana? simpel atau ribet? tergantung lah yaa… kalo masih kesulitan memahami bisa dicoba tutorial yang di FB. mudah-mudahan bisa membantu karena saya share step by stepnya secara detail satu persatu.

Pola dasar yang saya share di atas merupakan pola dasar yang ada selisih antara pola depan dan belakangnya. jika diukur kembali selisihnya sebesar 2 cm lebih besar pola depan daripada pola belakang. kalo saya pribadi sebenarnya pake pola apapun sih oke. mau yang ada selisihnya atau tidak. bagi saya semua pola adalah benarrr, hahaha… saya sih lebih tergantung pada model baju yang akan dibuat.

sekian… dan selamat , semangat belajar !